19 November 2007

Pohon Doa dan Panitia Natal 2007

Pohon Doa

Pohon doa? Apaan tuh? Kog kayak pohon natal gersang? Iya, ini memang rangka pohon natal tidak dipasangi daunnya. Kami ingin memiliki pohon natal yang sedikit berbeda wujudnya dibandingkan pohon natal sebelum-sebelumnya. Untuk itu kami menggantikan daun plastik dengan "daun nama" teman-teman yang akan didoakan dan diundang untuk datang pada acara Natalan. Satu daun satu nama. Semua panitia, aktifis, dan anggota dilibatkan untuk "merimbunkan" pohon doa ini dengan menuliskan nama teman-teman kost, teman kuliah, teman main, dari semua angkatan, baik yang dulu pernah aktif/datang ke MC atau yang sama sekali belum pernah datang ke MC. Semakin banyak rimbun pohon ini berarti semakin banyak teman-teman yang sedang kami doakan dan undang.
Dengan pohon doa ini, kami, khususnya panitia, berharap agar fokus pelayanan kami adalah orang-orang sekeliling kami, yaitu teman-teman kami.
Sudah terlalu sering fokus pelayanan tersita untuk persiapan-persiapan, rapat-rapat, cari dana, latihan-latihan, dan seluruh tetek bengek kesibukan yang menguras sumber daya. So, sudah saatnya kembali ke pelayanan yang berorientasi pada manusia.
Puji TUHAN sampai Jumat lalu (16 November) sudah ada sekitar 140 nama tergantung di pohon doa ini. Satu sisi hal ini membawa sukacita tersendiri, tetapi di sisi lain hal ini berarti uji tanggung jawab sampai sejauh mana setiap agen (istilah yang kami pakai untuk setiap orang yang akan mengundang teman mereka) akan sungguh-sungguh mendoakan, menginginkan mereka datang ke natalan dan mulai secara sengaja (terencana) membuka konteks persahabatan yang lebih intens dengan mereka. Hal ini tidak mudah, tetapi bukan berarti tidak mungkin.
Doakan agar TUHAN membentuk dan memberikan hati yang kian terbeban untuk melayani. Doakan agar setiap agen dapat setia mendoakan nama-nama yang sudah mereka tuliskan. Doakan agar kepada setiap agen diberikan hikmat dan keberanian agar dapat secara aktif membuka konteks persahabatan dengan setiap nama yang mereka tuliskan.

Panitia
Ini dia panitia Natal PMK Melisia Christi 2007:
Ketua: Yeyen
Sekretaris, bendahara dan usaha dana: Elvie dan Vera
Acara (termasuk musik & dekorasi): Andre, Budi, Nono, Novita Deli, dan Ricky
Publikasi: Ajung, Aldo, Andry, Delfy, Irva, Leny, dan Sandy.
Perlengkapan: Aheng dan Veri
Konsumsi: Akin

Semuanya wajib terus mendoakan diri dan teman-teman agar natal 2007 ini menjadi titik NO TURNING BACK! Menjadi titik tidak lagi berpaling dari hidup yang kadang-kadang memuliakan TUHAN kepada hidup yang sepenuhnya memuliakan TUHAN. Mendoakan agar Natal 2007 ini bukan lagi peristiwa"celebrating Christmas" tetapi "experiencing Christ!" Mendoakan agar TUHAN mempersiapkan pembicara Ev. Johan Setiawan untuk menyatakan kemuliaan KRISTUS, keagungan KRISTUS, kebesaran KRISTUS, kedasyatan KRISTUS, kasih KRISTUS, pemerintahan KRISTUS, dan keutamaan KRISTUS sehingga sanggup mematahkan setiap belenggu kedangkalan pengenalan akan kristus murahan yang bisa secara suka-suka diperlakukan dalam hidup sehari-hari. Alkitab menyaksikan bagaimana setiap orang yang mengenal KRISTUS yang sejati hidupnya akan diubahkan secara radikal! Pernyataan rasul Paulus menggemakan kebenaran ini: "Tetapi apa yang dahulu merupakan keuntungan bagiku, sekarang kuanggap rugi karena Kristus. (8) Malahan segala sesuatu kuanggap rugi, karena pengenalan akan Kristus Yesus, Tuhanku, lebih mulia dari pada semuanya. Oleh karena Dialah aku telah melepaskan semuanya itu dan menganggapnya sampah, supaya aku memperoleh Kristus, (9) dan berada dalam Dia bukan dengan kebenaranku sendiri karena mentaati hukum Taurat, melainkan dengan kebenaran karena kepercayaan kepada Kristus, yaitu kebenaran yang Allah anugerahkan berdasarkan kepercayaan. (10) Yang kukehendaki ialah mengenal Dia dan kuasa kebangkitan-Nya dan persekutuan dalam penderitaan-Nya, di mana aku menjadi serupa dengan Dia dalam kematian-Nya, (11) supaya aku akhirnya beroleh kebangkitan dari antara orang mati. (12) Bukan seolah-olah aku telah memperoleh hal ini atau telah sempurna, melainkan aku mengejarnya, kalau-kalau aku dapat juga menangkapnya, karena akupun telah ditangkap oleh Kristus Yesus." (Filipi 3:7-12). Apa yang Paulus katakan ini sama persis dengan yang KRISTUS umpakan perihal kerajaan Sorga yang "... seumpama harta yang terpendam di ladang, yang ditemukan orang, lalu dipendamkannya lagi. Oleh sebab sukacitanya pergilah ia menjual seluruh miliknya lalu membeli ladang itu. (45) Demikian pula hal Kerajaan Sorga itu seumpama seorang pedagang yang mencari mutiara yang indah. (46) Setelah ditemukannya mutiara yang sangat berharga, iapun pergi menjual seluruh miliknya lalu membeli mutiara itu." (Mat 13:44-46). Ketika seseorang mengenal KRISTUS yang sejati seluruh hidupnya akan diharubirukan oleh ketakjuban, keharuan, ketundukan, kasih, dan pengharapan pada-Nya. Suatu hidup yang dipenuhi kebanggaan dan sukacita besar karena menemukan dan ditemukan oleh KRISTUS yang menciptakan semesta alam ini! Suatu hidup yang dipenuhi iman dan kasih yang berkobar-kobar karena disertai KRISTUS yang penuh kasih!

Doakan agar apa yang kami rindukan itu TUHAN kerjakan atas kami semua. Doakan juga agar seluruh kesibukan persiapan natal ini tidak membuat kami kehilangan yang utama tersebut karena masih ada banyak yang harus kami persiapkan. Ada 2 acara yang kami doakan dan persiapkan dapat menjadi semacam jembatan untuk membawa teman-teman datang ke Natal, yaitu Romantic Dinner (Sabtu, 24 November 2007) dan Fun Sandwich (Sabtu, 1 Desember 2007). Doakan agar melalui pohon doa, doa, undangan, kunjungan, dan persabatan dapat membawa sebanyak mungkin teman datang. Doakan sie acara yang terus mempersiapkan ini semua: meliputi dekorasi, sound system, dan drama). Doakan usaha dana yang terus kami lakukan. Doakan sie perlengkapan yang saat ini kesulitan untuk mendapatkan pinjaman LCD proyektor (jika sewa tarifnya Rp. 300.000,-). Doakan persiapan sie publikasi untuk acara Romantic Dinner dan Fun Sandwich dan dalam mendistribusikan undangan-undangan. Doakan rapat-rapat koordinasi yang masih harus kami lakukan. Last but not least: doakan agar Anda juga menemukan KRISTUS yang sejati!

No comments: